KAINSUTERA.COM – Perpisahan merupakan hal yang membuat kebanyakan orang merasa sedih apakah itu perpisahan dengan sahabat, pacar, saudara, teman sekolah, rekan kerja ataupun kerabat-kerabat yang pernah hadir di dalam kehidupan kita semua. Ketika sebuah perpisahan terjadi terkadang banyak orang merasa bingung akan apa yang seharusnya yang akan kita katakan dan kita ungkapkan akan sebuah perpisahan karena ketika sebuah perpisahan hadir dalam kehidpan hati kecil kita sama sekali tidak siap dan tidak sanggup untuk menerima kenyataan yang ada.
Maksud dan tujuan terciptanya sebuah kata kata mutiara perpisahan, agar pertemuan yang berawal dengan keindahan, berakhir dengan keindahan pula dan meninggalkan sebuah pengharapan akan sebuah pertemuan yang kita semua harapkan. Berikut di bawah ini beberapa kata kata mutiara perpisahan yang dapat Anda baca dan menjadikan referensi nantinya.
“Mutiara bertebaran dari pelupuk mata ketika hati menyadari akan arti dari sebuah perpisahan.”
“Setiap pertemuan yang indah pasti akan berakhir dengan sebuah perpisahan karena dalam kehidupan tidak ada keabadian.”
“Bukan bagai mana cara kita supaya tidak berpisah denganya, melainkan bagaimana caranya supaya ketika perpisahan datang bukan kenangan pahit yang harus di pendam.”
“Tersenyumlah dan berhentilah menangis, karena air mata yang engkau teteskan hanya akan membuat kaki ini sulit untuk melangkah.”
“Rasa rindu yang teramat dalam tentang sebuah kenangan di masa laluu akan tetap abadi walau pertemuan hanya terkenang dalam hati.”
“Perpisahan ini bukanlah akhir dari apa yang selama ini kita bina, karena pada hari dan kesempatan selanjutnya kita akan bertemu kembali dan menceritakan masa-masa yang pernah kita lalui bersama.”
“Sebuah perpisahan bukanlah akhir dari kehidupan karena perpisahan adalah perpindahan untuk menuju sebuah keabadian.”
“Jika pertemuan adalah awal dari perpisahan maka perpisahan adalah awal dari keindahan dalam pertemuan yang selanjutnya.”
About these ads
“Ketika pagi tak bermentari, awan hitam datang dan basahi bumi. Namun indahnya pelangi hiasi hari ketika awan hitam telah pergi.”
“Ketika sebuah pertemuan berawal kebaikan, maka akhirilah sebuah perpisahan dengan kenangan indah yang tidak akan terlupakan.”
“Tahan air mata ketika ingin terjatuh basahi pipi karena hal itu akan membuat sebuah perpisahan menjadi semakin berat untuk di ikhlaskan.”
“Hidup yang penuh dengan berbagai warna keindahan terkadang menjelma di dalam kehidupan yangdi awali akan sebuah perpisahan.”
“Ketika persahabatan menjadi sebuah cerita cinta, terkadang memendam rasa adalah hal yang pantas untuk di lakukan agar tidak mengakibatkan sebuah arti perpisahan.”
“Terima kenyataan, kuatkan niat dan tujuan adalah pondasi menghadapi rasa keterpurukan akan sebuah perpisahan.”
“Indahkan hati anda untuk menerima kenyataan dalam sebuah perpisahan, karena perpisahan adalah awal kehidupan.”
“Jika sebuah perpisahan itu indah maka katakanlah keindahan yang anda rasakan, tapi ketika anda menemui bahwa perpisahan itu menyakitkan, maka terdiam tanpa kata dan mengambil hikmah di balik derita adalah hal yang paling bijak yang pernah anda lakukan.”
“Janganlah menangisi apa yang tidak layak untuk kau tangisi, janganlah kecewa jika apa yang anda terima adalah jawaban dari yang maha kuasa atas kebaikan yang anda damba.”
“Tersenyum di kala susah dan senang adalah ciri dari pribadi yang kuat dalam menerima segala ujian.”
“Perpisahan yang sesungguhnya adalah perpisahan dengan orang yang anda cintai dan diapun mencintai anda. Namun jika perpisahan yang anda alami dengan orang yang anda cintai sedangkan ia tidak mencintai anda, maka hal itu bukanlah perpisahan yang sesungguhnya, melainkan keindahan yang terbalu penderitaan.”
“Jika dengan menangis akan merubah segalanya yang anda rasakan, maka lakukanlah karena anda adalah anda dan orang lain belum tentu merasakan yang anda rasakan.”
“Hidup ini terkadang seperti mimpi yang di dalamnya terdapat keidahan yang hampa dan kepedihan yang tidaklah lama. Jika perpisahan ini hanya sementara, maka akan kuhadapi dengan lapang dada dan menanti waktu indah saat bersama.”
“Perpisahan itu memang sangat berat dan susah untuk kita terima, namu ketika hati ikhlas maka semuanya akan terasa lebih ringan dan membuat orang yang meninggalkan kita bisa pergi dengan tenang.”
“Hanya orang-orang yang berjiwa besar dan mampu untuk bersabarlah yang bisa mengambil hikmah dari apa yang terjadi.”
Itulah beberapa kata mutiara perpisahan dari akhir sebuah pertemuan yang kain sutera berikan pada kesempatan ini. Tetap tersenyum karena mentari akan kembali di pagi hari dan nantikanlah keindahan penuh semangat bersama orang yang ingin Anda jumpai.